6 Rekomendasi Buku Self Improvement Terbaik Untuk Kalian Baca

6 Rekomendasi Buku Self Improvement Terbaik Untuk Kalian Baca
Buku Self Improvement Terbaik

Rezapedia.com - Siapapun yang ingin sukses, pasti ingin sekali mengembangkan dirinya ke arah yang lebih baik dan positif dari sebelumnya, seperti salah satu user tiktok yang membuat konten video tiktok berisi tulisan "I don't care who's doing better than me. I'm doing better than the me i was last year". Nah, kalau diri kita ingin lebih baik dari sebelumnya, kita jangan cuma niat semata tanpa tindakan, tetapi niat juga harus berjalan dengan sebuah aksi.

Lalu bagaimana cara membuat diri kita menjadi lebih baik dari sebelumnya? kalian bisa usahakan dengan cara yang paling mudah terlebih dahulu seperti membaca buku-buku pengembangan diri atau bahasa kerennya buku self improvement. Dari buku self improvement ini mengajarkan kita agar tak selalu overthinking, meningkatkan skill dan kemampuan diri, hingga mengubah pandangan tentang kebiasaan kita.


Karena sekarang lagi pandemi covid-19, oleh karena itu Rezapedia ingin membuatkan artikel rekomendasi buku self improvement sekaligus mengajak kalian untuk tidak membuang-buang waktu secara percuma selama di rumah aja. dari pada bermain game seharian, mending baca buku pengembangan diri untuk hidup yang lebih baik dari sebelumnya, benar gak? (ya walaupun mimin sendiri belum tentu lebih better dari kalian sih T-T).

Ada banyak sekali buku self improvement yang bisa kalian baca dan juga cukup banyak buku pengembangan diri yang sudah diterjemahkan ke dalam bahasa indonesia. Beberapa buku self improvement yang terbaik menurut rezapedia akan mimin rekomendasikan kepada kalian, berikut rekomendasinya.

6 Rekomendasi Buku Self Improvement Terbaik yang Patut Kalian Baca

6 Rekomendasi Buku Self Improvement Terbaik Untuk Kalian Baca
Self Improvement

1. How To Win Friend and Influence People In The Digital Age - Dale Carnegie

Buku self improvement terbaik yang pertama yaitu berjudul How to Win Friends and Influence People atau dalam bahasa Indonesia buku ini berjudul Bagaimana Mencari Kawan dan Mempengaruhi Orang Lain. Buku self improvement ini adalah buku terlaris sepanjang masa, yang diterbitkan pertama kali pada tahun 1936 dan ditulis oleh Dale Carnegie.

Buku ini masuk ke jajaran 100 buku yang paling berpengaruh oleh Time Magazine pada tahun 2011. Dan dari buku ini kalian akan belajar prinsip dasar komunikasi untuk membangun kedekatan dan kepercayaan orang lain pada kita.

Buku pengembangan diri ini cocok buat kalian semua agar lebih efektif dalam berkomunikasi, dan berhasil mempersuasi orang. Tak hanya itu, kalian juga bisa meningkatkan kemampuan bersosialisasi dan menyampaikan pesan dengan cara yang lebih baik.

Link pembelian bukunya bisa klik di sini.

2. You Do You: Discovering Life through Experiments & Self-Awareness - Fellexandro Ruby

Buku ini berkisah tentang semua kegalauan hidup anak muda yang bingung tentang karir, keuangan, bisnis, bahkan relationship, dijawab langsung oleh si penulis bahwa semuanya berasal dari diri kita sendiri. Fellexandro Ruby juga menjelaskan bagaimana kita menemukan ikigai atau kebahagiaan kita sendiri.

Ditekankan bahwa kita lah yang menjalankan kehidupan kita sendiri, tapi buku ini bisa menjadi kompas untuk membantu kita menemukan gerbang keluar dari quarter-life crisis. Dengan adanya ilustrasi, bahasa yang simple, serta bab yang bisa dibaca acak tanpa harus berurutan, membuat kalian tidak mudah bosan dan bebas membacanya!

Link pembelian bukunya bisa klik di sini.

3. Berani Tidak Disukai - Ichiro Kisimi & Fumitake Koga

Buku ini memaparkan ajaran dari ahli filsuf Austria abad ke-19, Alfred Adler, tentang bagaimana manusia sebaiknya menjalani hidupnya lewat percakapan antara seorang filsuf dan seorang pemuda. Buku ini juga menjawab fenomena di Jepang yaitu mengisolasi diri di kamar atau anti sosial hingga bertahun-tahun.


Insecure atau terlalu memikirkan kata orang lain hingga membuat tak percaya diri menjadikan kita tidak bahagia. Buku ini terdiri dari lima bab, dimana tiap babnya kita akan belajar memahami bagaimana masing-masing dari kita mampu menentukan arah hidup, bebas dari belenggu trauma masa lalu, dan beban ekspektasi orang lain.

Banyak sekali pelajaran penting dari buku ini. Kalian akan dipandu memahami konsep memaafkan diri sendiri, mencintai diri, dan menyingkirkan hal-hal yang tidak penting dari pikiran.

Link pembelian bukunya bisa klik di sini.

4.  Atomic Habits - James Clear

Kebiasaan kecil yang kita lakukan bisa jadi hal yang mendatangkan pengaruh besar pada kehidupan kalian dan buat kalian berhasil nantinya lho. Ditulis oleh pakar kebiasaan terkenal kelas dunia, ia menemukan bahwa perubahan nyata berasal dari efek gabungan ratusan keputusan kecil. Seperti rutin melakukan push-up sehari 2 kali hingga bangun lebih pagi, ini semua disebut dengan atomic habits.

Ada banyak tips dan panduan dalam buku ini yang bisa kalian ikuti. Diceritakan juga kisah-kisah inspiratif dari para peraih medali emas Olimpiade, para CEO terkemuka, dan ilmuwan-ilmuwan istimewa yang telah menggunakan sains tentang kebiasaan-kebiasaan kecil untuk tetap produktif, tetap termotivasi, dan bahagia.

Link pembelian bukunya bisa klik di sini.

5. Jika Kita Tak Pernah Baik-Baik Saja - Alvi Syahrin

Buku ketiga dari seri "Jika Kita Tak Pernah" yang selalu jadi best seller ini, akan membantu kalian kembali jadi lebih tenang dengan gaya penulisan yang sangat ringan. Bukan sekadar buat kalian bangkit dari keterpurukan, tetapi juga memahami tentang apa yang tak sesuai dengan ekspektasi.

Kalian yang khawatir akan kesalahan pada diri sendiri yang terus terjadi, krisis patah hati, bahkan belum bisa mencintai diri sendiri dan sulit menerimanya, di sini kalian akan belajar tentang cara mencintai diri sendiri dengan segala kekurangan dan berusaha memperbaikinya. Buku ini tentang mengenal arti kecewa serta bahagia demi mencintai diri sendiri, dan sesuatu yang lebih dari segalanya.

Link pembelian bukunya bisa klik di sini.

6. Think & Grow Rich - Napoleon Hill

Terakhir yaitu buku pengembangan diri yang berjudul Think and Grow Rich menjadi buku self improvement terbaik yang wajib untuk kalian miliki. Buku ini merupakan karya dari Napolen Hill dan pertama kali diterbitkan pada tahun 1937 menjadi karya paling terkenal dan buku klasik terlaris sepanjang masa.

Buku Think & Grow Rich karya Napoleon Hill ini sekarang dilengkapi contoh-contoh baru serta contoh kasus-kasus modern yang bisa dengan jelas mendemonstrasikan bahwa semua prinsip Hill tetap bisa diaplikasikan, dan sampai saat ini masih membimbing orang menuju kesuksesan.

Link pembelian bukunya bisa klik di sini.

Manfaat Membaca Buku Self Improvement

Buku pengembangan diri merupakan salah satu buku yang paling dicari oleh banyak orang, karena buku ini memiliki banyak sekali manfaat terutama dalam kehidupan kita. Berikut beberapa manfaat dari membaca buku self improvement ini.

1. Dapat Membentuk Pola Pikir yang Positif

Manfaat yang pertama adalah membentuk pola pikir yang positif. Biasanya buku self improvement terdapat kejadian-kejadian nyata dan cara bertindak atau saran yang positif tehadap kejadian tersebut. Dengan saran tersebut kalian akan lebih terbiasa menanggapi kejadian-kejadian dalam hidup kalian sehingga tercipta pola pikir yang positif dalam bertindak.

2. Mendorong Pertumbuhan Diri

Manfaat yang kedua adalah mendorong petumbuhan diri. Semakin banyak kalian membaca buku self improvement, tentu akan semakin banyak kejadian-kejadian yang akan kalian ketahui bagaimana cara menanggapinya. Dengan begitu kalian sudah mendorong pertumbuhan diri kalian kearah yang lebih baik dan positif dari sebelumnya.

3. Memberikan Solusi Permasalahan

Manfaat yang ketiga adalah memberikan solusi permasalahan. Semakin dewasa, seseorang akan mengalami masalah yang berbagai macam jenisnya. Baik dari dalam diri maupun dari lingkungan sekitar semuanya membutuhkan solusi berupa respon yang baik dari diri kita. Untuk memberikan respon tersebut tentu kita harus belajar dalam menghadapi masalah-masalah tersebut. Nah, dengan membaca dan belajar dari buku self improvement kalian akan diajarkan bagaimana memandang diri sendiri dan sekitar kita dan bagaimana cara memberikan respon atau solusi yang baik.


Terima kasih telah membaca artikel 6 Rekomendasi Buku Self Improvement Terbaik Untuk Kalian Baca, semoga artikel mengenai rekomendasi buku pengembangan diri ini dapat membantu untuk membuat diri kalian lebih baik dari yang sebelumnya. Jika ada rekomendasi buku pengembangan diri yang menurutmu bagus, silahkan komen di bawah ya.

Jangan lupa untuk cek artikel menarik lainnya hanya di rezapedia.com!

Referensi:
Ceklist.id
Gramedia.com

Isam Blogger, History Major, Cool Guy

Belum ada Komentar untuk "6 Rekomendasi Buku Self Improvement Terbaik Untuk Kalian Baca"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel